CARA MENUMBUHKAN MOTIVASI BELAJAR

1. Ciptakan tujuan.

Tujuan membuat kita menjadi lebih semangat. Individu tidak akan merasa bersamangat dalam melakukan sesuatu tanpa ada tujuan. Sebaliknya yang punya tujuan akan menjadi lebih bersemangat.

2. Bagi tujuan anda menjadi tujuan-tujuan kecil.

Tujuan-tujuan yang kecil akan menjadi lebih mudah untuk dicapai. Keberhasilan dalam meraih keberhasilan-keberhasilan itu akan menyemangti usaha pencapaian tujuan berikutnya.

3. Ciptakan ketertarikan yang nyata dalam tujuan-tujuan anda.

Buat tujuan anda menjadi sesuatu yang betul-betul menarik.

4. Berpikir positif

Pemikiran-pemikiran yang negatif membuat kita loyo. Pemikiran-pemikiran yang positif membuat kita menjadi lebih bersemangat dalam menjalankan setiap aktivitas.

5. Ciptakan rasa sakit

Bayangkan rasa sakit yang harus anda alami ketika anda tidak menjalankan apa yang mesti dijalankan. Bayangan rasa sakit itu akan mendorong kita untuk melakukan segala sesuatu yang mesti kita lakukan.

6. Mengkonsumsi “energent”

Makan-makanlah dan minum-minumlah makanan-makanan dan minuman-minuman yang mengandung energi. Tanpa energi tidak mungkin kita semangat.

7. Ceritakan target anda pada orang lain.

Menceritakan apa yang menjadi target kita mendorong kita untuk melakukan apa yang harus kita lakukan untuk mencapai target. Kalau kita sudah menceritakan target pada orang lain tetapi tidak tercapai maka kita akan malu. Rasa malu yang akan kita tanggung itulah yang pada akhirnya mendorong kita untuk harus mencapai target yang telah kita tetapkan.

 

Leave a comment